Keistimewaan Bulan Ramadhan


1. Di turukannya Kitab Suci Al Qur'an.
Allah berfirman :
“Beberapa hari yang ditentukan itu ialah bulan Ramadhan, bulan yang di dalamnya diturunkan (permulaan) Al Quran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang bathil)“ {QS. Al Baqarah:185}. Tentunya ini sangat spesial karena kitab Al Qur'an adalah kitab suci paling center untuk semua Muslim di seluruh dunia untuk menjadi petunjuk hidup mereka.

2. Pahala dilipat gandakan di Bulan Ramadhan.
“Pahala umrah pada bulan Ramadhan menyamai pahala ibadah haji“(HR. Bukhori & Muslim). Nah, nggak pada heran kan banyak artis-artis yang pada umroh di bulan ini?. Dalam riwayat Muslim juga disebutkan “……..menyamai pahala ibadah haji bersamaku“.

Abu Bakar bin Abi Maryam menyebutkan bahwa banyak guru-gurunya yang berkata : "apabila telah datang bulan Ramadhan maka perbanyaklah berinfaq, karena infaq pada bulan Ramadhan dilipat gandakan bagaikan infaq fi sabilillah, dan tasbih pada bulan Ramadhan lebih utama daripada tasbih di bulan yang lain".

3. Dosa-dosa di ampuni.
Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda :
“Barangsiapa yang berpuasa Ramadhan dengan penuh iman dan mengharap pahala, maka akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu“ (HR. Bukhari dan Muslim)

4. Terdapat malam mulia yaitu malam Lailatul Qadr.
Lailatul Qadr (malam kemuliaan) adalah suatu malam yang ada pada 10 hari terakhir di bulan Ramadhan, yang mana malam tersebut memiliki banyak sekali barakah dan kemuliaan, bahkan satu malam tersebut lebih baik dari seribu bulan atau sama dengan 83 tahun 4 bulan. Malam di mana pintu-pintu langit dibukakan, segala do'a dikabulkan, dan segala takdir yang terjadi pada tahun itu ditentukan.

Nabi Muhammad shallallahu alaihi wa sallam bersabda :
"Barangsiapa mendirikan shalat pada Lailatul Qadar karena iman dan mengharap pahala, dari Allah niscaya diampuni dosa-dosanya yang telah lalu." (Hadits Muttafaq 'Alaih).

“Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al Quran) pada malam kemuliaan. Dan tahukah kamu Apakah malam kemuliaan itu. . ?? Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan. Pada malam itu turun malaikat-malaikat dan Malaikat Jibril dengan izin Tuhannya untuk mengatur segala urusan. Malam itu (penuh) Kesejahteraan sampai terbit fajar“ {Al Qadr :1-5}

5. Puasa Ramadhan Salah Satu Sebab Masuk Surga.
Pada masa Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam ada dua orang dari bani Qudha’ah yang masuk islam, kemudian salah seorang dari mereka mati syahid, sementara yang satunya wafat setahun kemudian, salah seorang sahabat bernama Thalhah bin Ubaidillah radhiallahu anhu berkata : aku bermimpi melihat surga, lalu aku melihat orang yang wafat setahun kemudian tersebut masuk surga sebelum orang yang mati syahid, akupun terheran-heran, maka tatkala pagi hari aku memberitahu Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam, beliaupun bersabda :

“Bukankah setelah itu (dalam waktu setahun) ia berpuasa Ramadhan, shalat enam ribu rakaat atau shalat sunnah beberapa rakaat. . ??“ (HR. Ahmad dan dishahihkan oleh Albani)

6. Pintu Langit Dibuka.
Pintu langit dibuka, Sedangkan Pintu-pintu Neraka Ditutup.

Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda :
"bulan Ramadhan, pintu-pintu langit dibuka, sedangkan pintu-pintu neraka akan ditutup, dan setan dibelenggu" (HR. Bukhari dan Muslim)

7. Bulan Ramadhan adalah Bulan ibadah dan amal kebaikan sekaligus Bulan Penuh Berkah, Rahmat, Dan Mustajabnya Doa. Rasulullah shallallahu alaihi wa salam bersabda :
“Barangsiapa yang berdiri shalat pada bulan Ramadhan dengan penuh iman dan mengharap pahala maka akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu" (HR. Bukhari dan Muslim)

Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda :
“Telah datang kepada kalian bulan Ramadhan, bulan penuh berkah“ (HR. An Nasai dan dishahihkan oleh Albani)

Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam juga bersabda :
“Sesungguhnya setiap muslim pada tiap siang dan malam hari pada bulan Ramadhan memiliki doa yang mustajab“ (HR. Al Bazzar dan dishahihkan oleh Albani).

Baca Juga : Azab Bagi Orang Yg Tidak Sholat
 

Ibadah Copyright © 2014 | Powered by Febry Bambang prasetyo